webzine //Noone

Dalam kolaborasi antara The Nonessential Journal dan Kolase Ruang, webzine //Noone: //Literally Noone adalah wadah untuk menjaring diskusi tentang isu yang luput dipertanyakan, jarang diperbincangkan, tetapi berpotensi sebagai stimulus alternatif bagi proses kreatif. 


#noone0001: Re-imagining Nongkrong, adalah edisi pertama dengan fokus ruang berkumpul dalam konteks urban di Indonesia. Kami mengurai pengalaman nongkrong dari sudut pandang personal, kemudian melengkapinya dengan ilustrasi abstrak sebagai bingkai atas ingatan nongkrong yang kolektif. Dengan demikian, kita dapat memaknai kembali nongkrong dengan cara yang berbeda.

Tentang:


The Nonessential Journal adalah terbitan daring berkala yang mengulas segala produk media massa dalam kacamata arsitektur dan desain. Mulai dari film, musik, literasi, hingga bentuk kesenian lainnya, kami melihat bahwa sebuah karya cipta memiliki limit disiplin yang dapat ditafsir kembali dalam diskursus arsitektur.  


Kolase Ruang adalah sebuah platform kolektif seni, tidak terbatas hanya bagi pelaku, tetapi juga penggiat dan peminat kesenian. Dalam perjalanannya, Kolase Ruang ditujukan sebagai ruang ekspresi bagi semua pihak tanpa menutup diri pada berbagai konten yang mewarnainya di kemudian hari.