Bima, Antara Padi & Arsitektur

Buku

Bima, Antara Padi & Arsitektur

Rp. 250,000

Sinopsis : Uma adalah sebutan bangunan yang dihuni (berkegiatan). Menghuni merupakan kata kunci, bagi kehidupan masyarakat Donggo, Sambori, dan Wawo (Desa Maria) di Bima. Baik Donggo mqupun Sambori adalah desa yang dihuni dengan padat, Uma-uma di dua desa itu menduduki lahan di lereng bukit. Kontur lahan dengan bangunan yang mengisinya membentuk pandangan paboramik. Gugusan bangunan uma-uma dua desa tersebut menempati lereng dan melingkungi lahan pertanian, sumber penopang kehidupan, menegaskan ranah hunian dan ranah bercocok tanam. 


Gagasan ber-uma itu gejala se-Indonedia yang tersebar lebih jauh menjangkau Nusantara. Uma mengejawantahkan keberadaan manusia di wilayah pengguna gagasan. Dengan ber-uma penghuni memantapkan diri di atas bumi, suatu gagasan yang juga tak kalah mendalam artinya, dan melanjutkan kehidupan bersama. 


Berbeda dari laporan Ekskursi sebelumnya yang memulai dengan penggambaran umum kehidupan masyarakat, laporan ini dimulai dengan penggambaran uma sebagai titik masuk pengungkapan kehidupan masyarakat tiga desa di Bima yang dikunjungi mahasiswa arsitektur FTUI di tahun 2017. Apa juga bentuk penulisannya, karya ini tetap suatu persembahan dari suatu hasil kerja sungguh-sungguh. Ini juga merupakan suatu bukti atas ketekatan mahasiswa arsitektur FTUI menambahkan data ke peta pengetahuan tentang tata olah suatu masyarakat menghasilkan karya arsitekturnya. 

- Prof. Ir. Gunawan Tjahjono, M. Arch., Ph. D

#SeribuSelibu #KenaliNegrimu

PenulisProf. Ir. Gunawan Tjahjono, M. Arch., Ph. D
Berat Produk100gr
HargaRp. 250,000,-